raqilaza

Busana Muslim yaaa di RAQILAZA....

Tuesday, October 22, 2013

Dua Tahun Lagi Ford Luncurkan Mobil yang Bisa Cari Parkir Sendiri

Ford sejak beberapa waktu lalu menjual kendaraan yang bisa membantu pengemudi parkir. Kini perusahaan tersebut mengembangkan kendaraan yang bisa parkir sendiri saat penumpang sudah keluar kendaraan. Mirip kerja valet parking di pusat perbelanjaan.
Teknologi ini sedang diuji coba pada Ford Focus di pusat uji coba lapangan di Lommel Belgia. Seperti dilaporkan Mailonline, Ford memperkirakan kendaraan yang dilengkapi teknologi tersebut bisa disalurkan ke diler dalam waktu dua tahun mendatang.
Mobil ini dilengkapi dengan teknologi parkir generasi baru yang segera aktif begitu tombol ditekan. Selanjutnya, dalam 10 detik, komputer akan mengambil alih kemudi, memilih persneling dan bergerak maju atau mundur. 
Kendaraan itu bahkan dapat dioperasikan dari luar mobil dengan remote kontrol. Wakil Presiden Pengembangan Produk, Ford Eropa, Samardzich Barb mengatakan, teknologi ini akan membantu orang lanjut usia, penyandang cacat, dan orang tua yang membawa kursi bayi.
Namun, teknologi ini masih harus lolos dari peraturan yang menyebut bahwa pengemudi dilarang keluar kendaraan sebelum mesin padam. BMW juga telah mengembangkan terobosan serupa. Namun sistem mereka hanya beroperasi jika pengemudi tetap di dalam mobil.

(Sumber http://www.republika.co.id/berita/otomotif/mobil/13/10/22/mv2hgg-dua-tahun-lagi-ford-luncurkan-mobil-yang-bisa-cari-parkir-sendiri)

No comments:

Post a Comment